Membuat Toples Lebaran

       Sudah tidak terasa akhir pekan kembali menyapa pada pagi ini. Suasana puasa ramadhan masih menjadi rutinitas selama hampir sebulan terakhir. Begitu juga dengan adik-adik Taman Baca Mahardika yang selalu bersemangat untuk mengikuti kegiatan kreatifitas di tiap akhir pekan. Puasa memang bukan sebuah halangan untuk tetap bersemangat berkarya, cuman jam bangun tidurnya adik-adik jadinya lebih siang karena harus sahur dini hari terlebih dahulu.

      Waktu menunjukkan hampir pukul 10.00 WIB ketika beberapa adik-adik datang ke Taman Baca Mahardika untuk melakukan aktifitas setiap pekan.

“Mas, kreasi apa hari ini?” tanya beberapa adik-adik ke kakak pendamping yang sudah menunggu sebelumnya. Namun tidak seperti biasa, kali ini adik-adik langsung menanyakan ide kreasi dari kakak pendamping tersebut.

“Hmm, kakak punya ide untuk membuat toples lebaran nih. Gimana menurut adik-adik?” jawab si kakak sembari mendiskusikan idenya bersama adik-adik.

“Wahhh, bagus itu kak. Ayoo langsung buat!” kata adik Ajeng yang begitu antusias dengan ide membuat toples lebaran.

“Buatnya dari apa kak?” tanya adik Fian kepada si kakak.

“Nahhh,buatnya dari botol minum bekas yang besar yaa. Jadi adik-adik bawa botol minum besar kosong, masing-masing membawa satu saja.” Kata si kakak kepada adik-adik.

         Mendengar hal tersebut, adik-adik langsung bergerak menuju rumah masing-masing dan mencari botol minum bekas yang ada di rumahnya. Segera setelah mendapatkan botolnya, adik-adik kembali berkumpul bersama teman lainnya.

“Terus kak?” tanya adik Aril.

“Sekarang, kita siapkan dulu bahan lainnya seperti kertas kado, kertas karton dan pita. Jangan lupa juga persenjataan kreasi lainnya seperti biasa dipersiapkan yaa...” kata si kakak kepada adik-adik tersebut.

“Berangkat kak!” jawab adik-adik tersebut serempak. Mereka pun bersama-sama menyiapkan bahan dan perlengkapan untuk kegiatan kreasi siang itu.


Setelah semua bahan dan peralatan tersedia, kreasi pun dimulai dengan arahan dari si kakak pendamping lalu dilanjutkan oleh tangan-tangan terampil adik-adik itu sendiri deh. Yuk kita intip mereka...

Pertama-tama kita potong botolnya menjadi dua bagian dan menggunakan bagian bawahnya. Lalu buat tutup atas dan bawahnya dengan menggunakan karton dan kardus ya
Nah, ini untuk tutup toplesnya dari karton nanti melingkari botol plastik
Cetak juga lingkaran di kardus sesuai lubang botolnya yaa...
Setelah itu tempelkan kardus ke lingkaran dari karton sehingga membentuk sebuah tutup toples. Lakukan juga untuk bagian bawahnya yaa...
Saatnya menghias sesuka hatiiiii....:)
Kalau sudah jadi, waktunya di hias sesuka hati dengan pita dan kertas kadonya yaaa. Dan jadinya seperti ini deh...Taraaa
Toples lebaran untuk isi permen dari adik Diva
Kita juga punya lohh...
Nanti kalau lebaran gak perlu beli toples ya adik-adik, buat sendiri yang cantik di rumah.
Sampai jumpa lagi

Komentar